Temberang Air Hexagonal

 Terdapat lebih dari dua puluhan produk dengan klaim dapat mengubah struktur air minum kita. Promosi produk-produk tersebut menyatakan bahwa air yang telah berubah struktur dapat membantu atau memulihkan kesehatan. Tambahannya, membuat awet muda dan meningkatkan energi. Kebohongannya, mereka klaim produk mereka mengobati berbagai penyakit kronis. Tentunya dengan ratusan bahkan ribuan testimoni. Salah satu produk tersebut adalah air hexagonal.

 

Saya kembali tertarik untuk membagikan informasi seputar topik ini karena sebuah tawaran via telepon kemarin siang. Seorang rekan kerja menawarkan untuk menjadi pembicara kesehatan. Yang membuat seminar adalah distributor produk kalung kesehatan yang katanya harganya jutaan.

 

Niat hati ingin saya terima saja tawaran tersebut. Namun, apakah distributor tersebut mau menjadikan saya sebagai narasumber. Sementara, beberapa tulisan saya bertolak belakang dengan promosi produk mereka.

 

Bioglass: Kebohongan dari Para Pencari Keuntungan?

Kalung Kesehatan Tanpa Bukti Ilmiah Menyehatkan

 

Sebenarnya saya berpikir juga. Bagaimana jadinya acara seminar untuk mempromosikan produk mereka malah mengundang seorang dokter dengan pandangan yang bertolak belakang terhadap produknya.

 

Lalu, kenapa saya menulis tentang Air Hexagonal bukan air-air menyehatkan yang lain?

 

Jawabannya karena komentar berikut ini:

Komentar Air Hexagonal
Komentar Air Hexagonal

Untuk mas Iwan, saya akan membahas secara rinci tentang air heksagonal. Tentang nanofusion akan coba saya bahas pada kesempatan berikutnya.

 

Benarkah Air Memiliki Struktur yang Berubah?

Air adalah sumber kehidupan. Tanpa air tubuh kita akan mengalami dehidrasi. Peristiwa kekurangan cairan yang menghentikan berbagai fungsi tubuh normal.

 

Sejak sekolah dasar kita sudah mendapatkan ilmu tentang air. Baik itu jenis, siklus, dan struktur kimia air.

Diagram Siklus Air
Diagram Siklus Air

H2O adalah struktur kimia air yang merupakan kombinasi dari tiga inti dan delapan elektron. Air memiliki berbagai sifat khusus yang membuatnya unik dibandingkan lebih dari 15 juta jenis zat kimia yang ada di muka bumi.

 

Bila kita mempelajari kimia air, artikel ini akan menjadi sangat panjang. Jadi, saya akan menampilkan beberapa gambar molekul air.

Ikatan Hidrogen Kovalen H2O
Ikatan Hidrogen Kovalen H2O
Molekul Air
Molekul Air
Ikatan H- pada Air
Ikatan H- pada Air

Anomali Air

Sejak lama air telah diketahui menunjukkan banyak sifat fisik. Sifat-sifat fisik air ini membedakannya dari molekul kecil lain dengan masa yang sebanding. Perbedaan sifat ini kita kenal sebagai anomali air.

Anomali Volume Air
Anomali Volume Air

Air adalah salah satu dari sedikit sekali zat di dunia ini yang bentuk padatnya lebih ringan dibandingkan bentuk cairnya. Lihat saja ketika kita minum es teh. Es selalu berada di atas bukan. Es mengapung di atas air.

 

Fakta-Fakta tentang Air

Sifat air cair dan bagaimana molekul H2O di dalamnya diatur dan berinteraksi adalah pertanyaan yang telah menarik minat ahli kimia selama bertahun-tahun.

 

Mungkin tidak ada cairan yang memiliki penelitian yang lebih banyak dari pada air. Fakta-fakta tentang air berikut ini telah ditetapkan dengan baik:

  • Molekul-molekul H2O saling tarik-menarik melalui jenis khusus interaksi dipol-dipol yang dikenal sebagai ikatan hidrogen.
  • Gugus ikatan hidrogen di mana empat H2O terletak di sudut-sudut tetrahedron imajiner (energi potensial rendah), tetapi
  • Molekul mengalami gerakan termal yang cepat pada skala waktu picoseconds (10–12 detik), sehingga masa pakai konfigurasi cluster tertentu akan menjadi singkat.

 

Bagaimana Struktur Air?

Berbagai teknik termasuk penyerapan inframerah, hamburan neutron, dan resonansi magnetik nuklir telah digunakan untuk menyelidiki struktur mikroskopis air.

 

Informasi yang dikumpulkan dari eksperimen ini dan dari perhitungan teoretis telah mengarah pada pengembangan sekitar dua puluh “model” yang mencoba menjelaskan struktur dan perilaku air.

 

Simulasi komputer dari berbagai jenis percobaan telah digunakan untuk mengeksplorasi seberapa baik model ini dapat memprediksi sifat fisik air yang diamati.

 

Penelitian-penelitian ini telah menyebabkan penyempurnaan bertahap pandangan kami tentang struktur air cair, tetapi belum menghasilkan jawaban yang pasti.

 

Ada beberapa alasan untuk hal tersebut, tetapi yang utama adalah bahwa konsep “struktur” (dan “kelompok” air) bergantung pada kerangka waktu dan volume yang dipertimbangkan.

 

Jadi pertanyaan-pertanyaan dari jenis berikut masih terbuka:

  • Bagaimana membedakan anggota “cluster/klaster ” dari molekul yang berdekatan yang tidak dalam klaster itu?
  • Karena ikatan hidrogen individu terus-menerus putus dan terbentuk kembali pada skala waktu picosecond, apakah gugus air memiliki keberadaan yang berarti selama periode waktu yang lebih lama? Dengan kata lain, kluster bersifat sementara, sedangkan “struktur” menyiratkan susunan molekuler yang lebih tahan lama. Dapatkah kita kemudian secara sah menggunakan istilah “kelompok/klaster” dalam menggambarkan struktur air?
  • Kemungkinan lokasi molekul lainnya di sekitar H2O tertentu dibatasi oleh pertimbangan energetik dan geometris, sehingga menimbulkan sejumlah “struktur” dalam setiap elemen volume kecil.
  • Namun, tidak jelas sejauh mana struktur-struktur ini berinteraksi ketika ukuran elemen volume diperbesar.
  • Dan seperti disebutkan di atas, sejauh mana struktur ini dipertahankan untuk periode yang lebih lama dari beberapa picoseconds?

 

Struktur Air dalam Bentuk Cair

Karya dari laboratorium Richard SayKally menunjukkan bahwa ikatan hidrogen dalam air cair putus dan terbentuk kembali begitu cepat (seringkali dalam konfigurasi terdistorsi) sehingga cairan dapat dianggap sebagai jaringan molekul ikatan hidrogen yang berkesinambungan.

Molekul Ar dalam Wujud Cair
Molekul Ar dalam Wujud Cair

Gambar air cair skala nano yang dihasilkan komputer ini berasal dari lab Gene Stanley dari Universitas Boston. Atom oksigen berwarna merah, atom hidrogen berwarna putih.

nanowater
nanowater

Apakah teman-teman melihat bentuk air dalam wujud cair tersebut heksagonal? Mari kita lihat bentuk air ketika berwujud padat.

 

Struktur Es

Es, seperti semua zat padat lainnya, memiliki struktur yang terdefinisi dengan baik. Setiap molekul air dikelilingi oleh empat H2O yang berdekatan. Dua di antaranya terikat hidrogen ke atom oksigen pada molekul H2O pusat, dan masing-masing dari dua atom hidrogen terikat sama ke H2O tetangga lainnya.

 

Ikatan hidrogen diwakili oleh garis putus-putus dalam diagram skematis 2 dimensi ini.

Gambar Skematik Es
Gambar Skematik Es

Pada kenyataannya, empat ikatan dari setiap atom O mengarah ke empat sudut tetrahedron yang berpusat pada atom O. Perakitan dasar ini berulang dalam tiga dimensi untuk membangun kristal es.

 

Susunan stabil molekul air terikat hidrogen dalam es memunculkan simetri hexsagonal indah yang menampakkan dirinya di setiap kepingan salju.

Wujud Hexagonal Es
Wujud Hexagonal Es

Untuk hampir semua yang perlu diketahui tentang kepingan salju (dan banyak gambar bagus), lihat halaman SnowCrystals ini dari CalTech.

 

Fakta bahwa molekul air dalam wujud cair membentuk ikatan hidrogen yang putus kemudian terbentuk kembali dalam hitungan 1 per 1 triliun detik dan bentuk hexsagonal hanya bisa kita temukan dalam air berwujud padat adalah salah satu fakta yang kita gunakan untuk membantah air hexsagonal.

 

Benarkah Kita dapat Melihat Bentuk Molekul Air Berwujud Cair?

Banyak situs dan penjual air hexsagonal atau air yang telah diubah strukturnya menampilkan foto-foto dari apa yang sering disalahartikan sebagai “molekul” air dengan berbagai tingkat kemurnian.

 

Mereka sering kali mengatakan bahwa struktur tersebut ditangkap oleh mikroskop elektron pada perbesaran 20.000x.

 

Berikut ini gambar tipikal dan dapat teman-teman di banyak situs penjualan air kesehatan, air hexsagonal, dan lain-lain:

Tipuan Gambar Air
Tipuan Gambar Air

Nah, jika air dalam tubuh kita adalah seperti yang ditunjukkan di atas, maka saya punya kabar buruk.

 

Kita mungkin sudah mati atau tidak diragukan lagi kita berada dalam kondisi deep-freeze!

 

Mungkin kondisi air pada tubuh Mr. Freeze salah satu musuh ikonik Batman bisa seperti gambar-gambar di atas. Tetapi, tidak untuk air pada tubuh kita.

Mr Freeze Musuh Ikonik Batman
Mr Freeze Musuh Ikonik Batman

Gambar-gambar air di atas sama sekali bukan “molekul air”, tetapi kristal es. Atau mungkin kepingan salju. Hampir keseluruhan kesalahan persepsi terkait foto-foto molekul air ini berasal dari satu orang. Yaitu, Masuro Emoto.

 

“Doktor” Masuro Emoto Terkenal, Tetapi Tidak Ilmiah

Foto-foto di atas sudah pasti bukan air dalam wujud cair bila kita kembali ke fakta bahwa ikatan molekul air berwujud cair selalu berubah. Foto tersebut karya “Doktor” Masuro Emoto.

 

Buku Masuro Emoto “The Message from Water “ berisi foto-foto kristal es dari berbagai sumber air. Sampai saat ini pendapat Masuro Emoto digunakan oleh berbagai produk bahkan berbagai artikel untuk menguatkan bahwa air seolah-olah hidup.

 

Menurut Emoto musik, kata-kata yang diucapkan, kata-kata yang diketik dan ditempel pada wadah kaca, foto dan pesan pemikiran jarak jauh, serta doa akan mempengaruhi struktur air.

 

Beberapa fotonya menakjubkan dan semuanya menunjukkan respons air terhadap musik, perkataan, dan doa.

 

Banyak foto yang cukup bagus, tetapi bentuk kristal es sangat bergantung pada kondisi dan tingkat pembekuan, sehingga interpretasi imajinatif Emoto tidak memiliki validitas ilmiah.

 

Mengapa tidak memiliki validitas ilmiah? Sebab penelitian Emoto tersebut tidak bisa diulang dan tidak ditinjau oleh peninjau ilmiah.

 

Sayangnya, hingga Masuro Emoto meninggal dunia dan bahkan ada ilmuwan kaya yang menawarkan dana untuk melakukan riset ulang terhadap foto-foto karyanya. Namun, foto yang sama dengan yang ada dalam buku Masuro Emoto tidak pernah bisa dihasilkan lagi.

 

Setidaknya, kalau teman-teman ingin melihat foto-foto air yang indah bisa teman-teman temukan di situs ini:

SnowCrystals.com

Dan saya yakin 100% hingga saat ini saja saya akan memiliki banyak orang dengan pandangan berseberangan terkait foto-foto molekul air ini.

 

Padahal saya belum masuk ke dalam topik utama yaitu kebohongan air hexsagonal.

 

Kebohongan Dibalik Air Hexagonal

Banyak sekali produk yang katanya kesehatan, tetapi tidak punya izin AKL dari Kementerian Kesehatan yang menggunakan istilah air hexagonal. AKL ini adalah nomor registrasi alat kesehatan resmi dari KEMENKES.

 

Konon katanya, “air hexagonal adalah air hidup yang beresonansi dengan getaran energi tubuh kita. Kondisi resonansi ini akan memberikan kita energi dan menambah usia. Memiliki formasi kristal hexagonal yang indah dalam bentuk cairnya. Menahan dan menyerap lebih banyak oksigen.”

 

Kita tidak perlu membeli produk air hexagonal yang mahal. Terlebih membeli perangkat atau katanya piringan kaca pembentuk air hexagonal yang harganya jutaan.

 

Terlebih bila alat konversi air mereka memiliki deskripsi terdiri dari material biokeramik yang memancarkan sinar inframerah jauh. Menggetarkan dan memberi energi pada air dan meniru apa yang terjadi ketika air alami memercik bebatuan. Bersentuhan dengan medan magnet alami. Mengubah air menjadi air alkali.

 

Suatu omong kosong yang amat lengkap. Bila teman-teman melihat apa yang kami tulis di atas mirip klaim produk tertentu, maka saat ini teman-teman harus berpikir ulang untuk menggunakan atau bahkan membeli produknya.

 

Air dalam wujud cair tidak mungkin memiliki bentuk molekul hexsagonal. Kecuali ada kamera super yang mampu menangkap gambar air dalam bentuk molekul cair yang setiap 1 per 1 triliun detik membentuk ikatan dan kluster baru. Kecuali air tersebut dibekukan.

 

Lalu, mengapa beberapa orang mengklaim mereka mendapatkan manfaat kesehatan dari air hexagonal?

 

Air Hexagonal dan Manfaatnya Bagi Kesehatan

Mungkinkah air hexagonal atau diubah strukturnya membuat saya merasa lebih baik, lebih muda, lebih bertenaga, dan memberikan efek kesehatan lainnya?

 

Jawabannya adalah sangat mungkin, ya!

 

Penelitian telah menunjukkan bahwa plasebo dapat meringankan gejala pada sekitar 40 persen pasien penyakit kronis.

 

Placebo atau air-air mahal ini mungkin bahkan lebih efektif bagi mereka yang cenderung ke arah “pengobatan alternatif” atau industri “produk kesehatan” serta anti pengobatan modern.

 

Dengan kata lain, jika Anda “percaya” bahwa ada sesuatu yang mungkin membantu, itu mungkin akan membantu. Selain itu, semakin banyak yang harus mereka bayarkan, semakin mereka ingin keyakinan mereka dikonfirmasi.

 

Teman-teman bisa meluangkan waktu membaca artikel kami untuk lebih tahu tentang plasebo dan efek penyembuhannya.

 

Plasebo & Efek Penyembuhannya, Benarkah? – WhiteCoatHunter

 

Pesan dr. Rifan terkait Air Heksagonal

Saya berharap Anda tidak mudah percaya untuk membeli produk kesehatan apapun.

 

Ketika Anda mendapat penawaran untuk membeli produk dan bergabung dengan MLM yang menawarkan produk terkait kesehatan maka pertimbangkan dulu apakah produk tersebut benar bermanfaat atau tidak.

 

Begitu pula dengan air heksagonal. Sebab banyak sekali penawaran produk kesehatan tidak didasari dengan bukti ilmiah yang benar terkait manfaat produk.

 

Bila ingin tetap sehat lakukanlah pola hidup sehat melalui Gerakan Masyarakat Hidup Sehat.

Kita mungkin tidak perlu menggunakan kaca-kaca, kalung-kalung, dan produk dengan klaim kesehatan berlebihan lainnya tanpa bukti. Cukuplah makanan makanan sehat dan bergizi serta olahraga yang teratur.

 

Bila Anda sedang sakit, tetaplah berikhtiar untuk mendapatkan kesembuhan karena setiap penyakit ada obatnya. Namun, jangan berikhtiar dengan percaya terhadap kebohongan dari mereka para pencari keuntungan.

 

Penjual air hexagonal memang menyatakan bahwa mereka peduli kesehatan Anda. Namun, sesungguhnya mereka tidak peduli akan kesehatan, melainkan peduli terhadap uang Anda. Jangan sampai kita berlinang air mata sebab sudah mengeluarkan uang banyak, tetapi tidak merasa manfaat kesehatannya.

 

Jangan mudah percaya dengan produk mahal tanpa bukti ilmiah manfaat kesehatannya.

 

Kesembuhan datangnya dari Allah SWT. Kita diminta untuk berusaha untuk melakukan pengobatan bila sedang sakit. Berobatlah dengan baik dan tidak mudah tertipu oleh mereka yang mencari keuntungan semata.

 

Referensi Air Heksagonal

Structured Water Pseudoscience and Quackery (chem1.com)

Water and its structure (chem1.com)

SnowCrystals.com

 

Dr. Rifan Eka Putra Nasution, CPS., CTPS. Lahir di Aek Kanopan, Labuhanbatu Utara, Sumatera Utara, 29 Oktober 1992. Menyelesaikan pendidikan dasar dan menengahnya di kota kelahiran lalu menyelesaikan pendidikan tingginya pada Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh. Dr. Rifan mendapatkan medali Emas pada Olimpiade Kedokteran Regional Sumatera Pertama untuk cabang Kardiovaskular-Respirologi dan menghantarkan dirinya menjadi Mahasiswa Berprestasi Universitas Syiah Kuala pada tahun 2013. Pada tahun 2014, ia mendapatkan penghargaan Mahasiswa Kedokteran Berprestasi Se-Sumatera dari ISMKI Wilayah I. Beliau juga menjadi Peserta Terbaik Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan 4 Tahun 2024 di Pusat Pelatihan Sumber Daya Manusia Kementerian Dalam Negeri Regional Bukittinggi, Sumatera Barat. Beliau juga aktif menulis di Media Online dan Situs Kedokteran dan Kesehatan lainnya dan juga memiliki ketertarikan terkait proses pembelajaran serta ilmu komunikasi terutama terkait dengan public speaking.

2 thoughts on “Temberang Air Hexagonal

  • terimakasih Dr Rifas, ulasanya sangat membatu, beberapa hari saya sibuk mencari ebm terkait bukti manfaat air hexagonal, dalam penelitian memang saya belum menemukan hanya testimoni dari web penjual, dengan membaca uairan dr Rifans saya jadi puas dan titertipu oleh mereka yang mencari keuntungan semata. Terimakasih dokter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Anda Juga Mungkin Suka
Remisi Penyakit Spontan & Efek Placebo

Remisi Penyakit Spontan & Efek Placebo

Mengapa Kita Mudah Tertipu Disinformasi Kesehatan?

Mengapa Kita Mudah Tertipu Disinformasi Kesehatan?

Klaim Menakjubkan Membutuhkan Fakta Ilmiah yang Menakjubkan Pula

Klaim Menakjubkan Membutuhkan Fakta Ilmiah yang Menakjubkan Pula

Penipuan Alat Kesehatan & Cara Menghindarinya

Penipuan Alat Kesehatan & Cara Menghindarinya

Menyoal Buah Tanpa Biji & Efeknya Bagi Kesehatan

Menyoal Buah Tanpa Biji & Efeknya Bagi Kesehatan

Pseudosains dan Ilmu Kedokteran – Mitos VS Fakta Ilmiah

Pseudosains dan Ilmu Kedokteran – Mitos VS Fakta Ilmiah