Di tubuh manusia terdapat 3 jenis otot (ot.), yaitu rangka (dapat dikendalikan secara sadar), polos (tidak dapat dikendalikan secara sadar) dan satu yang khusus yaitu otot jantung. Pada tubuh manusia terdapat lebih kurang 600 ot.rangka yang berbeda ukuran dan bentuk sesuai dengan tugas masing-masing. Mereka melekat secara langsung maupun tidak langsung pada tulang dan bekerja secara berpasangan namun dengan gerakan yang berlawanan.
Ketika salah satu ot.rangka berkontraksi maka pasangannya akan relaksasi. Mekanisme tersebut akan menghasilkan beragam gerakan seperti berjalan, ekspresi wajah dan menggenggam sesuatu. Sedangkan ot.polos biasanya berada di permukaan atau rongga bagian dalam suatu organ tubuh, seperti pada rongga usus yang berperan dalam menggerakkan makanan pada sistem pencernaan dan pada pembuluh darah yang berperan dalam mengalirkan darah.
Contoh yang paling mudah gerakan ot.rangka adalah kontraksi dan relaksasi dari ot. yang berada di lengan kita. Gerakan mengangkat lengan bawah dapat terjadi apabila ot. bisep berkontraksi dan ot. trisep berelaksasi. begitu pula sebaliknya ketika gerakan menurunkan lengan bawah. Maka ot. trisep akan berkontraksi dan bisep berelaksasi. Seperti gambar di bawah ini.
Yang menarik adalah ketika kita mempelajari tentang
gerakan otot yang ada diwajah ketika seseorang berusaha untuk merubah ekspresi wajahnya. Setiap ekspresi
wajah akan menimbulkan gerakan yang sangat kompleks pada otot wajah.
Sangat menarik ketika kita mempelajari gerakan-gerakan ot. karena kita akan menemukan mekanisme yang sangat kompleks di tingkat selular bagaimana ot. dapat bekerja.
Makasih min atas informasinya