Anda mungkin pernah mendengar istilah air alkali atau anda mungkin pernah ditawari untuk mengkonsumsi air tersebut atau bahkan ditawarkan untuk membeli mesin produksinya membantu proses penjualannya. Beberapa informasi yang Anda peroleh terkait dengan air alkali pasti akan selalu menyertakan manfaat air alkali terhadap kesehatan. Beberapa klaim menyebutkan bahwa air ini dapat memperlambat proses penuaan, membuat pH tubuh cenderung negatif, hingga dapat mencegah berbagai penyakit kronik bahkan mencegah kanker. Akan tetapi, pernahkan muncul dalam benak Anda bagaimana proses air alkali tersebut dapat membuat tubuh terhindar dari berbagai penyakit dan memberikan berbagai manfaat lainnya? Artikel ini akan memberikan gambaran efek samping air alkali terhadap tubuh.
Meskipun hingga saat ini konsumsi air alkali dinyatakan aman. Efek samping air alkali kemungkinan masih dapat mencul.
Beberapa contoh efek samping termasuk mengurangi bakteri baik pada saluran pencernaan, mengurangi kadar pH asam lambung. Kadar pH asam lambung yang rendah membantu lambung untuk membunuh bakteri jahat. Ketika kadar pH asam lambung meningkat hal ini akan menyebabkan banyak bakteri jahat tidak mati dan masuk ke saluran pencernaan. Kondisi ini juga memungkinkan bakteri masuk ke aliran darah melalui pembuluh darah pencernaan.
Meningkatnya alkalinitas tubuh dapat menyebabkan keluhan saluran pencernaan dan iritasi kulit. Kondisi tubuh yang terlalu basa akan merubah keseimbangan pH normal tubuh. Gangguan keseimbangan pH tubuh ini akan menimbulkan alkalosis metabolik, suatu kondisi yang dapat memunculkan gejala berupa:
Alkalosis juga dapat menyebabkan penurunan kadar kalsium bebas pada tubuh. Turunnya kadar kalsium dapat mempengaruhi kondisi tulang. Namun, sebagian besar kasus hipokalsemia bukan merupakan efek samping air alkali tapi karena gangguan kelenjar paratiroid.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya terkait tentang efek samping air alkali, konsumsi air alkali masih menjadi pertanyaan. Apakah mengkonsumsi air alkali aman? Apakah efek samping air alkali akan muncul? Kapan dan bagaimana efek samping air alkali muncul? Berapa banyak konsumsi air yang dapat memunculkan efek samping air alkali?
Pertanyaan-pertanyaan di atas hingga saat ini belum mampu dijawab. Kondisi inilah yang menyebabkan beberapa ahli kesehatan berpendapat bahwa konsumsi air alkali masih diragukan keamanannya. Kemungkinan efek samping air alkali masih lebih tinggi dibandingkan temuan manfaat konsumsi air ini berdasarkan penelitian.
Tidak terdapat bukti ilmiah yang cukup untuk mendukung penggunaan air alkali sebagai pengobatan berbagai penyakit atau mempertahankan tubuh yang sehat. Dokter juga sebagainya memberikan edukasi agar tidak selalu mempercayai semua klaim penjual air alkali terhadap keuntungan yang diberikan.
Mengkonsumsi air alkali alami pada umumnya dapat dipertimbangkan aman. Air alkali alami biasanya mengandung berbagai mineral. Akan tetapi, kita tetap harus waspada ketika mengkonsumsi air alkali artifisial yang tidak alami (diproduksi melalui serangkaian proses elektrolisis dan proses lainnya). Konsumsi air alkali yang berlebihan dapat menyebabkan kesehatan anda malah terganggu.
Wallahu A’lam Bishawab
Daftar Pustaka: